weblogUpdates.ping Jual komik lama / komik bekas / buku bekas online http://www.kinantikomik.com/ Blog - Komik bekas - Cari komik - Jual Komik - Novel Bekas buku bekas Murah Langka Online!: Sinopsis Komik Beyond The Blindfold

Sinopsis Komik Beyond The Blindfold

Kakek Kanade berkata : "Jangan menangis Kanade, masa depan itu belum terjadi. "SEKARANG" adalah takdirku. Asal tidak begitu saja menyerah pada nasib, kita akan baik - baik saja !"
Kanade berkata : "Aku menyukai segalanya yang ada pada diri Aro. Ketika kau mengetahui semua sisi baik dan buruk pada dirimu, orang yang mengatakan suka pasti akan muncul"
Aro berkata : "Mungkin aku adalah orang yang terpilih karena diberi kelebihan seperti ini, tapi lalu kenapa??  Diriku adalah milikku sendiri, jadi tidak ada orang lain yang berhak menentukan apa yang akan aku lakukan dengan kelebihanku ini. Mungkin aku akan masuk neraka karena hal ini, tapi tak apa karena seandaiinya dunia ini akan musnah sekalipun asalkan Kanade ada di sampingku itu sudah cukup bagiku."
Namiki berkata : "Ibu, aku hanya ingin kau tersenyum padaku. Andai kau memujiku sedikit...dan menyentuh dahiku saja.......aku akan sangat bahagia sampai - sampai aku ingin menangis"
Ayah Aro berkata : "Seberapa pun kamu melarikan diri ke masa lalu, tidak akan ada yang berubah. Kamu ada di masa sekarang"
Paman Aro berkata :"Lebih baik kita tidak tahu apa - apa daripada melukai orang lain...walau kita sendiri tak ada maksud untuk menyakiti..."
Epilog : "Seandainya dunia tutup mata itu ada, mungkin hal "melihat" akan lebih mudah dipahami. Seandainya meskipun hal "melihat" itu tidak dapat dipahami, mungkin akan ada seseorang yang nantinya akan memahami dirimu. Hati manusia bukanlah sesuatu yang dapat dilihat tapi meskipun demikian selalu percayalah bahwa kau tidaklah sendiri"
Sinopsis

Di dunia ini, kita hidup bagaikan memakai tutup mata. Tak ada yang tahu apa yang akan terjadi di masa yang akan datang. Tapi sepertinya "tutup mata" Kanade merupakan sebuah produk gagal. Karena saat ia bersentuhan dengan orang lain, terkadang ia dapat melihat masa depan orang itu. Sedangkan Aro merasa "tutup matanya" sudah lama hilang, karena ia selalu dapat melihat masa lalu orang yang disentuhnya..

Yupz... Kanade dan Aro merupakan seorang manusia yang mempunyai kekuatan untuk bisa mengetahui masa lalu dan masa depan yang umumnya tidak diketahui oleh manusia biasa. Awalnya seh, Aro tidak mau tahu akan bencana atau kejadian apapun yang akan  atau sudah menimpa orang lain, sampai dia bertemu Kanade. Cewek berhati lembut dan berjiwa tulus inilah yang mengubah pandangan Aro tentang apa arti kekuatannya yang sebenarnya. Mereka berdua pun menjadi akrab dan dekat, bahkan berani bergandengan tangan yang dulunya tidak sanggup mereka lakukan ke teman dekatnya karena takut akan apa yang bakalan mereka lihat..

Sampai pada suatu hari mereka bertemu dengan seorang laki - laki bernama Namiki yang mempunyai kekuatan sempurna dapat melihat masa depan. Tidak seperti Kanade yang hanya terkadang saja bisa melihat masa depan orang lain, Namiki bisa melihatnya secara keseluruhan kapanpun dia mau. Lebih parah dari Aro sebelum mengenal Kanade, Namiki adalah cowok yang judes dan dingin serta tak perduli dengan keselamatan orang lain. Dia menggunakan kekuatannya untuk mencari uang di bursa saham dengan seorang laki - laki yang mengetahui bakatnya dan memanfaatkannya untuk kepentingan pribadi..

Namiki merasa jengah dan tak paham dengan pola pikir Kanade yang mau bersusah payah mengubah masa depan dengan cara menyelamatkan nyawa orang lain apabila mereka mendapatkan celaka. Tapi, kepolosan Kanade dan kepercayan Aro ternyata pada akhirnya bisa juga membuat Namiki merasa tersentuh dan ikut membantu ketika Aro dengan beraninya mencoba menyelamatkan seorang cewek teman sekolahnya yang akan jatuh dari tangga. Aro yang diberitahu Namiki bahwa campur tangan Kanade hanya akan membahayakan keselamatan Kanade tentu saja tak tinggal diam, padahal sebenarnya Aro lah yang akan berada dalam bahaya kalau nekat menolong cewek teman sekolahnya itu. Dicarinya anak perempuan yang katanya akan terjatuh dari tangga itu, lalu Aro memberitahunya tentang kejadian yang akan menimpa cewek itu. Tentu saja cewek itu tidak percaya dengan ucapan Aro dan malah marah - marah. Namiki yang memang dasarnya usil lalu memberi tahu Kanade mengenai kejadian di tangga itu. Merasa panik, Kanade lalu bergegas mendatangi Aro dan memperingatkannya agar berhati - hati dengan segala macam tangga karena Namiki bilang bahwa Aro akan jatuh celaka karena tangga. Aro yang tak mau Kanade terluka seperti yang dikatakan Namiki, malah kabur meninggalkan Kanade dan menemui Namiki. Aro marah karena Namiki mengatakan perihal tentang kecelakaan di tangga itu kepada Kanade. Tapi dengan tenangnya Namiki malah berkata bahwa yang nantinya akan celaka karena menolong anak cewek itu adalah Aro dan bukan Kanad, itu juga kalau Aro percaya dengan ucapannya. Tanpa banyak pikir, Aro mengatakan bahwa dia percaya akan ucapan Namiki dan meminta Namiki menunjukkan tempat dimana cewek itu akan terjatuh. Namiki pun menyanggupinya dan mengantar Aro di tempat kejadian itu akan berlangsung. Belum selesai Namiki menjelaskan pada Aro bahwa dia tidak tahu tentang kapan cewek itu akan terjatuh, tiba - tiba saja cewek yang sedang dibicarakan itu melintas di depan mereka dan jatuh terpeleset di tangga. Aro segera menangkap lengan cewek itu dan melemparnya ke arah Namiki sehingga dia sendiri malah terjatuh dari tangga. Tapi yang Aro dan Namiki tidak sangka adalah ketika mereka melihat Kanade melebarkan kedua tangannya dan berusaha menangkap Aro yang terjatuh dari tangga atas.Tentu saja baik Namiki dan Aro sama - sama merasa terkejut dengan kedatangan Kanade. Tanpa pikir panjang, Namiki berusaha menangkap lengan Aro tapi ternyata akhirnya mereka berdua malah terjatuh dari tangga bersama - sama tanpa sempat ditangkap oleh tangan Kanade. Lalu kedua cowok itu memarahi Kanade habis2 an karena merasa khawatir. Lha iyalah, tenaga cewek mana bisa menangkap cowok yang sedang terjatuh dari tangga - LOL . Namun dengan senyum tulusnya Kanade mengatakan "Syukurlah kalian berdua baik - baik saja"... dan tak lupa pula Kanade mengucapkan terima kasih kepada Namiki yang mau menolong Aro.. Dengan wajah memerah karena malu, Namiki hanya menggumam tak jelas dan berlalu dari hadapan mereka. Yang paling tak terlupakan adalah ketika di bawah tangga itu Aro malah menarik Kanade mendekat dan membisikkan kata "Aku sangat menyukaimu".... sehingga membuat Kanade merasa terkejut..

Beberapa hari setelah mengatasi rasa ragunya, Kanade pun akhirnya menerima Aro menjadi pacarnya. Mereka berdua berkencan untuk pertama kalinya ke taman hiburan, tapi Namiki yang ternyata juga menyukai Kanade tak mau tinggal diam dan menggangu acara kencan mereka... Akhirnya mereka menghabiskan hari itu bertiga. Tapi, dengan kemampuan mereka tentu saja itu bukan suatu hari yang biasa biasa saja

 

Info